Kamis, 09 Maret 2017

Yang Perlu Anda Tahu Tentang Jerawat

Yang Perlu anda Tahu Tentang Jerawat


Yang Perlu anda Tahu Tentang Jerawat  Tahukah anda musuh utama para remaja ? Narkoba? bukan! Free seks ? salah!. Ternyata sepele saja jawabnya. Jerawat yang bandel adalah “public enemy” bagi anak baru gede (ABG).





Tidak cewek atau cowok semua diserangnya hingga rontoklah percaya dirinya. Jatuh bangun para remaja itu untuk melawannya. Segala apa kata orang, kata dukun bahkan kata neneknya yang pikun dituruti untuk sekedar agar jerawat dapat angkat kaki dari wajahnya.

Selama ini orang beranggapan bahwa jerawat timbul karena adanya produksi kelenjar minyak berlebih pada pori-pori kulit. Sebenarnya pengeluaran kelenjar minyak adalah proses wajar tubuh, namun menjadi masalah bila kulit tubuh menumpuk kotoran yang menyumbat keluarnya minyak sehingga kulit menjadi infeksi atau meradang yang menghasilkan nanah.

Apakah hanya itu penyebab jerawat? Ternyata tidak!

Ada banyak faktor yang ikut andil dalam terjadinya jerawat di kulit terutama kulit muka. Bila permukaan pori-pori kulit kotor karena tersumbat oleh sel-sel kulit mati, penggunaan kosmetik, atau paparan kotoran dari luar maka kelenjar minyak akan terganggu.

Hal ini diperparah dengan keberadaan bakteri p. acne yang hobi beranak pinak di dalam kelenjar minyak (sebaceous) yang kemudian menghasilkan zat metabolisme yang mampu membuat iritasi kelenjar tersebut. Bila iritasi itu berkembang maka daerah tersebut akan membengkak dan akhirnya pecah dan menimbulkan radang di sekitarnya.

Karena peradangan terjadi di daerah lapisan kulit sebelah dalam maka akibat yang ditimbulkannya juga parah. Bekas radang itu mengakibatkan pigmentasi permanen yang sulit untuk dipulihkan seperti semula.

Persis seperi luka bekas cacar. Jerawat jenis tersebu umum disebut jerawat batu. Jangan dikira bahwa jerawat hanya disebabkan oleh faktor dari luar saja. Banyak riset menunjukkan bahwa faktor hormonal seperti menstruasi, kehamilan dan pemakaian pil KB ikut menyumbang timbulnya jerawat. Bagi anda yang lagi sres karena diputus pacar, segera saja cari gantinya sebab bila stres berlanjut maka siap-siap saja wajah anda akan dihiasi oleh jerawat.

Ya.. stres juga ampuh menyebabkan jerawat.Lho kok bisa? Hasil riset membuktikan bila seseorang sedang stres maka tubuh akan memproduksi hormon tertentu yang dapat memicu tumbuhnya jerawat. Juga logika awam saja, bila anda sedang stres, maka bawaannya pengin ngemil saja dan sudah pasti yang anda makan adalah makanan lezat yang kandungan lemaknya melimpah ruah macam kacang-kacangan, cokelat, dan juga cake.

 Tidak ada penyakit tanpa ada obatnya. Begitupun jerawat. Nah salah sau obat mujarab warisan nenek adalah sari daun pepaya. Ambil saja barang dua helai daun pepaya segar. Lumatkan sampai hancur kemudian tambahkan air secukupnya.

 Peras dan tampung sarinya. Oleskan sari daun pepaya itu secara rutin pada jerawat anda. Niscaya jerawat akan segera enyah dari muka anda. Namun yang terpenting adalah pencegahan jangan sampai terjadi jerawat. Kuncinya adalah dengan selalu menjaga kebersihan kulit muka setiap hari.


Yang Perlu anda Tahu Tentang Jerawat Related 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar